*

*

Ads

Senin, 22 Juli 2019

Pendekar Remaja Jilid 053

Tentu saja sebelumnya, Ban Sai Cinjin telah mempergunakan obat penawar untuk menolak pengaruh asap hitam dari huncwenya sendiri sehingga serangan asap yang membalik ke mukanya ini tidak membahayakannya sama sekali.

Akan tetapi bukan itulah kehendak Lili. Kebutan kipasnya ini bermaksud membuat asap hitam itu menutupi pandang mata lawannya dan maksudnya ini memang berhasil baik. Betapapun juga, Ban Sai Cinjin tidak berani menghadapi racun asap tembakaunya sendiri dengan mata terbuka.

Untuk sesaat sambil meniup ke arah asap itu ia meramkan matanya dan dengan tak terduga-duga sekali, tiba-tiba ia merasa pangkal lengan kirinya sakit sekali! Ternyata bahwa tadi ketika ia sedang menghadapi asap yang membalik itu, secepat kilat Lili mengelak dari serangan kedua tangannya, bergerak sambil menggeser kaki ke kanan dan dari samping ia mengirim totokan dengan kipasnya yang dapat tepat sekali mengenai pangkal lengan kiri lawannya!

Tubuh Ban Sai Cinjin terhuyung ke belakang dan tiba-tiba ia merasa datangnya angin dingin ke arah leher dan lambungnya! Ia maklum akan bahaya maut itu. Ternyata bahwa lambungnya telah diserang oleh pedang Liong-coan-kiam dengan gerakan Lutung Sakti Memetik Buah sedangkan lehernya telah diserang oleh sepasang gagang kipas dengan gerakan Gunung Thai-san Menimpa Kepala!

Ban Sai Cinjin mengeluarkan keringat dingin dan cepat ia menjatuhkan diri ke belakang, akan tetapi gerakan kipas ke arah lehernya itu luar biasa cepatnya “Krek!” terdengar suara dan pundaknya masih terkena gagang kipas itu.

Ban Sai Cinjin menjerit dan maklum bahwa tulang pundaknya telah terlepas sambungannya! Lili tidak mau memberi hati dan terus mendesak dengan serangan yang lebih hebat lagi. Agaknya nyawa Ban Sai Cinjin terpaksa akan meninggalkan raganya tak lama lagi.

Akan tetapi, tentu saja Wi Kong Siansu tidak mau tinggal diam melihat sutenya terancam bahaya maut. Cepat bagaikan seekor burung gagak menyambar bangkai, ia melompat ke belakang gadis itu dan mengirim serangan dengan kebutan ujung lengan bajunya!

Lili sedang mengerahkan tenaga dan perhatiannya untuk menewaskan kakek mewah yang dibencinya itu. Sungguhpun ia mendengar angin pukulan Wi Kong Siansu dari belakang dan mencoba untuk mengelak, ia tetap terlambat.

Gerakan Wi Kong Siansu luar biasa cepatnya dan tahu-tahu jalan darah kim-to-hiat di punggungnya telah kena tertotok oleh ujung lengan baju tosu itu. Lili mengeluh perlahan, kipas dan pedangnya terlepas dari pegangan dan tubuhnya dengan lemas tak berdaya terkulai ke atas lantai!

Ban Sai Cinjin dengan meringis-ringis telah dapat bangun kembali dan melihat keadaan Lili yang sudah roboh oleh suhengnya, ia masih dapat tertawa terbahak-bahak.

“Bagus, Suheng, bagus! Kau telah dapat merobohkan kuda betina liar ini!”

Matanya berkilat penuh dendam terhadap Lili dan ia bergerak perlahan maju menghampiri gadis muda itu. Lili masih dapat memandang lawannya ini dan pikirannya masih berjalan terang, akan tetapi seluruh tubuhnya sudah lemas tak dapat digerakkan lagi.

Gadis ini maklum akan bahaya yang akan menimpa dirinya dan sinar ketakutan terbayang pada matanya. Gadis ini tidak takut akan mati, akan tetapi ia maklum bahwa terjatuh ke dalam tangan manusia iblis seperti Ban Sai Cinjin ini, nasibnya akan jauh lebih mengerikan daripada kematian!

Akan tetapi, pada saat itu tiba-tiba bayangan tubuh Kam Seng berkelebat dan pemuda ini tahu-tahu telah mendahului Ban Sai Cinjin menyambar tubuh Lili yang terus dipeluk dan dipondongnya!

“Kam Seng! Kau lepaskan dia!”

Ban Sai Cinjin berseru keras dengan mata melotot. Kam Seng memandang kepada susioknya. Hatinya bimbang ragu. Di lubuk hatinya ada perasaan cinta besar terhadap gadis ini, sungguhpun perasaan itu tertutup kabut kebenciannya karena kenyataan bahwa gadis ini adalah puteri Pendekar Bodoh, musuh besarnya! Kalau gadis jelita ini harus mati, maka dialah yang berhak membunuhnya, bukan orang lain. Apalagi ia merasa ngeri dan jijik memikirkan akan gadis jelita ini di tangan susioknya. Maka ia lalu memandang kepada suhunya dan berkata,

“Suhu, maukah Suhu memberikan puteri musuhku ini kepada teecu?”






Wi Kong Siansu adalah seorang kakek yang tajam pandangan matanya. Karena pengalamannya, ia dapat merasa bahwa muridnya yang tersayang tentu jatuh hati dan tertarik oleh kecantikan gadis ini. Ia pun dapat melihat sinar mata dahsyat dari mata sutenya, maka ia lalu berkata kepada sutenya,

“Sute, berikan gadis ini kepada Kam Seng. Kau tentu masih ingat bahwa ayah gadis ini adalah musuh besar dari Kam Seng dan biarkanlah ia melepaskan sakit hati dan dendamnya kepada puteri musuh besarnya!”

Ban Sai Cinjin memandang marah, akan tetapi ia lalu tertawa.
“Baik, baik, Suheng. Kau yang merobohkannya, maka kau pula yang berhak menentukan nasibnya. Akan tetapi awaslah kalau gadis ini sampai terlepas, Kam Seng. Dia lihai sekali dan kau takkan dapat menguasainya!”

Wi Kong Siansu juga tertawa.
“Sute, kau sudah tua. Kam Seng lebih muda, maka kau tentu tahu akan kehendak hatinya melihat gadis cantik ini. Biarlah, dia melampiaskan dendamnya dan biar dia pula yang menghabiskan nyawa musuhnya ini. Hati-hati, Kam Seng, jangan sampai dia terlepas!”

Juga Hok Ti Hwesio berkata kepada Kam Seng sambil menyeringai,
“Sute, kalau kau sudah selesai dengan dia berikanlah kepadaku. Aku perlu jantungnya untuk obat!”

Kemudian hwesio ini berjalan masuk ke kelenteng. Sambil tertawa-tawa Ban Sai Cinjin juga berjalan masuk untuk mengobati lukanya.

Ong Tek, putera pangeran yang semenjak tadi menyaksikan segala peristiwa ini dengan dada berdebar dan muka pucat, lalu pergi pula ke dalam kamarnya sambil menarik tangan Tan-kauwsu.

Kini Wi Kong Siansu tinggal berdua dengan Kam Seng yang masih memondong tubuh Lili yang lemas.

“Muridku, kau tentu mencinta gadis ini, bukan?”

Bukan main terkejutnya hati pemuda itu mendengar ucapan suhunya. Untuk beberapa lama ia tidak mau dan tak dapat menjawab, akan tetapi akhirnya ia menjawab juga dengan perlahan,

“Suhu lebih waspada dan awas. Sesungguhnya, sakit hati teecu terhadap ayah gadis ini amat besar, oleh karena itu, teecu hendak menjadikannya sebagai isteri di luar kehendaknya ataupun kehendak orang tuanya. Hal ini akan dapat teecu pergunakan untuk membalas penghinaan dan sakit hati, kalau tak terkabul cita-cita teecu menewaskan Pendekar Bodoh.”

Wi Kong Siansu menggeleng-geleng kepalanya.
“Salah… salah…, muridku. Aku mengerti akan maksudmu, akan tetapi apakah kau kira akan mudah saja menjadikan gadis ini sebagai sekutu kita? Biarpun kau dapat memaksanya menjadi isterimu, akan tetapi apa kau kira dia akan tunduk begitu saja? Kau jangan memandang rendah gadis ini. Dia benar-benar lihai sekali. Lebih baik kau tamatkan saja riwayatnya agar kelak kita tidak mengalami gangguan dari padanya.”

Tosu ini membicarakan tentang mati hidup seorang gadis bagaikan bicara tentang seekor domba saja! Memang, bagi Wi Kong Siansu, urusan-urusan dunia sudah tidak masuk hitungan pula dan mati hidup baginya hanya urusan kecil.

“Akan teecu pikir-pikir dulu, Suhu,” kata Kam Seng dan ia lalu membawa Lili ke dalam kamarnya.

Di ruang dalam, ia bertemu dengan Ong Tek yang menghadangnya dan pemuda tanggung ini berkata,

“Suheng… hendak kau apakan gadis ini?”

Wajah Kam Seng berubah merah.
“Kau tak usah tahu, Sute. Kau masih kecil dan belum tahu urusan. Gadis ini adalah musuh besarku, ayahnya dulu telah membunuh ayahku.”

“Ah…!” hanya demikian seruan Ong Tek yang segera berlari kembali ke dalam kamarnya.

Akan tetapi sebelum memasuki kamarnya ia merasa pundaknya dipegang orang. Ketika ia menengokg ternyata Hok Ti Hwesio yang memegangnya.

“Ong-sute, jangan kau turut campur dengan urusan itu. Seng-sute sedang berpesta-pora, mendapat keuntungan besar, mendapat hadiah seorang bidadari jelita. Kau tentu tidak tahu…! Ha-ha-ha!”

“Tidak… tidak!” Ong Tek menjadi pucat dan menggeleng-gelengkan kepalanya. “Suheng, besok pagi juga aku akan pergi dari sini. Aku mau pulang saja ke kota raja! Tak tertahan olehku semua kejadian yang mengerikan ini. Tak kusangka sama sekali bahwa kalian demikian… demikian…”

“Apa maksudmu, Sute?” Hok Ti Hwesio memandang tajam.

“Mengapa kalian begitu kejam terhadap seorang gadis seperti dia?”

Sambil berkata demikian, Ong Tek lalu melompat ke dalam kamarnya dan menutupkan pintunya keras-keras, terdengar ia menangis dan berkata-kata dengan Tan-kauwsu utusan dari kota raja itu.

Hok Ti Hwesio termenung sambil mengerutkan jidat. Kemudian ia lalu mencari suhu dan supeknya untuk menceritakan sikap dari putera pangeran ini.

Sementara itu, dengan dada berdebar keras, Kam Seng memondong tubuh Lili ke dalam kamarnya, menutup daun pintu dan melemparkan tubuh Lili ke atas pembaringannya.

Gadis itu terbanting ke atas pembaringan dengan tubuh lemas dan rebah telentang tak berdaya. Hanya sepasang matanya saja yang masih bertenaga dan kini ditujukan kepada Kam Seng dengan tajam berapi-api! Ia telah mendengar semua percakapan tadi dan tahu akan maksud pemuda ini.

Yang membuatnya terheran-heran adalah ketika mendengar bahwa Kam Seng adalah musuh besar Pendekar Bodoh, bahwa ayahnya telah membunuh ayah pemuda ini! Sungguh-sungguh mengherankan, akan tetapi keheranannya ini tersapu habis oleh kebenciannya terhadap pemuda ini. Ia maklum bahwa ia tidak berdaya sama sekali. Telah dicobanya untuk membebaskan diri daripada totokan Wi Kong Siansu, akan tetapi sia-sia saja.

Ia maklum dengan hati penuh kengerian bahwa ia telah berada di dalam tangan Kam Seng dan takkan dapat melawan sedikitpun juga. Akan tetapi masih ada semangat di dalam hatinya yang tidak karuan rasanya itu, yaitu semangat membalas dendam. Biarlah, pikirnya, dan tunggulah saja! Kalau aku sampai terlepas daripada totokan ini, akan kuhancurkan kepalamu sampai menjadi bubur!

Sementara itu, Kam Seng duduk menghadapi Lili dengan wajah sebentar merah sebentar pucat. Ia menatap wajah dan tubuh Lili tanpa berkedip. Seribu satu macam pikiran teraduk di dalam hatinya. Pikirannya menjadi pening. Berkali-kali ia telah mengulurkan tangan hendak meraba muka gadis itu, akan tetapi selalu ditariknya kembali.

Pandang mata Lili yang bagaikan dua sinar api itu terasa menusuk matanya. Hatinya penuh gairah kalau ia melihat wajah yang manis hidung yang kecil bangir, apalagi bibir yang luar biasa indah dan manisnya itu. Akan tetapi sepasang mata Lili merupakan dua pedang mustika yang membuat ia senantiasa tak enak pikiran.

“Dia musuh besarku!” demikian bisik hatinya. “Aku boleh membunuhnya, menghinanya! Ayahku dulu terbunuh oleh ayahnya!”

“Akan tetapi ia dan Sin-kai Lo Sian pernah menolongku!” bisik lain suara hatinya. “Dan aku… aku cinta kepadanya. Alangkah baiknya kalau ia bisa menjadi isteriku untuk selamanya!”

“Sekarang pun kau bisa mengambilnya menjadi isterimu!” bisik suara pertama.

“Siapa tahu kalau ia akan dapat tunduk terhadapmu dan membalas cintamu. Setidaknya malam ini kau akan menjadi suaminya!”

Terdorong oleh bisikan ini, Kam Seng mengulurkan tangan kanan untuk beberapa lama jari-jari tangannya membelai rambut Lili yang halus. Belaian ini penuh dengan kasih sayang, akan tetapi tiba-tiba ia menarik kembali tangannya ketika pandang matanya bertemu dengan sinar mata Lili.

Demikianlah, sampai lewat tengah malam Kam Seng berada dalam keadaan ragu-ragu. Nafsu dendamnya mendorongnya untuk membunuh Lili, untuk menghinanya, untuk melampiaskan sakit hatinya terhadap ayah gadis itu. Akan tetapi lain kekuasaan menahan kehendaknya ini, kekuasaan cinta. Kekuasaan ini membuat ia tidak tega untuk menyakiti Lili baik menyakiti hati maupun raganya.






Tidak ada komentar:

Posting Komentar